Jelang Ramadhan, Harga Cabai Merah di Pasar Raya Padang Mulai Turun

    Jelang Ramadhan, Harga Cabai Merah di Pasar Raya Padang Mulai Turun

    PADANG, - Jelang memasuki bulan suci Ramadhan 1443 Hijriah, harga cabai merah di Pasar Raya Padang, , mulai turun.

    Saat ini, para pedagang menjual cabai merah dengan harga Rp 44 ribu per kilogramnya. Sebelumnya, harga cabai merah sempat melonjak menjadi Rp 60 ribu per kilogram.

    Salah seorang pedagang cabai di Pasar Raya Padang, Arif mengatakan, harga cabai merah mulai turun dalam empat hari belakangan.

    "Kami menjualnya dengan harga Rp 44.000 per kilo, baik cabai lokal maupun cabai impor dari daerah Jawa, " katanya, kepada wartawan, Rabu (23/3/2022).

    Menurut Arif, biasa harga cabai akan melonjak tiga atau empat hari sebelum memasuki bulan puasa.

    "Setiap tahunnya, sebelum puasa itu harganya pasti melonjak, mungkin sekarang lonjakannya tidak tinggi, " sebutnya.

    "Beberapa hari yang lalu harga cabai memang sempat naik, namun tidak lebih dari Rp60.000 per kilo, " katanya lagi.

    Pedagang lainnya Wati juga mengatakan hal yang sama. Saat ini ia menjual harga cabai merah dengan harga Rp44. 000 per kilo. "Harga cabai merah mulai turun, saat ini kita jual dengan Rp.44.000 per kilo, " sebutnya.

    Turunnya harga cabai merah menjelang Ramadhan disebabkan hasil panen masyarakat yang melimpah. "Sekarang hasil panen masyarakat melimpah, bisa jadi itu salah satu penyebab harga cabai turun, " terang dia.

    Kendati begitu, kata Wati permintaan konsumen masih sama. "Untuk penjualan kita masih normal, tidak turun dan tidak naik, " jelas dia.(**)

    Afrizal

    Afrizal

    Artikel Sebelumnya

    Motor Milik Mahasiswa di Padang Raib Dicuri...

    Artikel Berikutnya

    Walikota Padang; Musrenbang RKPD Kota Padang...

    Berita terkait